Blackberry selain buat bbm ym dan facebook bisa juga untuk di jadikan modem lho ,kali ini tip.web.id akan memberikan informasi yang semoga bisa dimaksimalkan bagi anda pengguna BB mania sebagai perangkat modem. Kali ini uji coba menggunakan BB Gemini yang tergolong baru di pasar Handphone.
Namun perlu diingat koneksi data untuk melakukan Setting BlackBerry Jadi Modem PC ini menggunakan fasilitas GPRS. Singkatnya biaya yang digunakan tidak masuk dalam paket BB Internet Service (BIS), baik itu bulanan,mingguan atau harian.
Berikut Tips Cara Setting BlackBerry Jadi Modem:
- Install PC Suite/Desktop manager khusus BB pada PC anda, minimal PC Suite versi 4.0 Jika belum terinstal anda bisa Up-Date versi baru dengan mengklik www.blackberry.com
- Selanjutnya tinggal hubungkan BB ke PC/Laptop dengan menggunakan kabel data, setelah itu jalankan Desktop Manager, anda hanya bisa menggunakan BB sebagai modem jika sudah mengaktifkan desktp manager.
- Pastikan Modem driver sudah berfungsi. Caranya dari PC/Laptop klik setting – Control Panel – Phone and Modem Options. Setelah itu pada tab Modem akan muncul Standart Modem baru pada port yang baru.
- Masuk ke tahap selanjutnya, masih di halaman yang sama anda klik properties – Diagnotis – Query Modem. Setelah itu muncul halaman baru yang isinya seperti ini :
• AT+GMM-BlackBerry IP Modem
• AT+FCLass=?-OK
• AT#CLS=?-OK
• AT+GCI?-OK
• AT+GCI=?-OK
• ATI1-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
• ATI2-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
• ATI3-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
• ATI4-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
• ATI5-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
• ATI6-Research In Motion / BlackBerry IPmodem
5. Selanjutnya klik Properties-Advanced dan tambahkan Extra Initialization berikut
• AT+cgdcont=1,”IP”,”indosatgprs.com” (pengguna indosat)
• AT+cgdcont=1,”IP”,”xlgprs.net” (pengguna XL)
• AT+cgdcont=1,”IP”,”telkomsel” (pengguna telkomsel)
Catatan : Untuk pengguna operator lain kurang lebih caranya sama
Secara umum untuk proses instalasi semuanya sudah selesai dilakukan, setelah itu anda tinggal masuk ke proses pengguna BB sebagai perangkat modem. Sebelumnya pastikan anda menutup Phone and Modem Option serta Control Panel. Setelah itu anda bisa melakukan koneksi baru sebagai berikut :
1. Klik Start – Connect To – Show All Connection – Create a new connection – Next
2. Pilih “Connect to The Internet” – Next
3. Pilih “ Set up my connection manually” – Next
4. Pilih “Connect using a dial-up modem” – Next
5. Cek Mark pada standart Modem ( jika ditanyakan)
6. Beri nama connection tersebut sesuai dengan nama anda, klik Next
7. Kemudian pada layar selanjutnya pilih nomor telephon ( tergantung dari operator yang diunakan)
8. Klik Next, masukkan User name dan Password di masing2 BIS
9. Klik Finish.
OK itulah informasi tentang Tips Cara Setting Blackberry Jadi Modem Pc ,semoga tips di atas bermanfaat untuk temen-temen semua yang sedang mencari setting bb jadi modem ,selamat mencoba tips diatas ,terimakasih
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.